Sertifikat SSL

Sertifikat SSL adalah sertifikat digital yang digunakan (berfunsi) untuk mengenkripsi (melindungi) lalu lintas data dari website ke pengunjung atau sebaliknya dan sebagai identitas website.

Apabila hanya butuh enkripsi saja, gunakan SSL DV, sedangkan SSL OV dan SSL EV (green bar)  digunakan bila ingin identitas organisasi (perusahaan) tampil di web browser. 

Dengan menggunakan SSL di webserver maka Anda akan dapat menggunakan protokol https untuk melayani pengunjung web.

Kategori Sertifikat SSL

Sertifikat SSL terbagi menjadi 2 kategori yaitu:

Single

Single atau satu artinya Sertifikat SSL hanya bisa digunakan di satu domain/subdomain saja. 

Apabila ingin menggunakan SSL di domain nama.com dan blog.nama.com maka harus membeli 2 sertifikat SSL single.

Wildcard

Wildcard SSL artinya Sertifikat SSL dapat digunakan di domain utama dan subdomain.  

1 (satu) Sertifikat SSL wildcard dapat digunakan di domain utama (nama.com) dan subdomain-subdomainnya (blog.nama.com, my.nama.com) 

Tipe Sertifikat SSL

Sertifikat SSL terbagi menjadi 3 macam menurut tingkatan validasi yaitu:

Domain Validated (DV)

Sertifikat SSL Domain Validated (DV) merupakan sertifikat SSL  yang paling sederhana dan murah.  SSL DV hanya membutuhkan verifikasi di level domain saja. Ada 3 cara verifikasi SSL DV, yaitu:
  • Email-based Validation – sistem akan mengirim email ke admin@namadomain.
  • File-based Validation – sistem akan memberikan file yang harus diupload ke website.
  • DNS-based Validation – sistem akan memberikan DNS record yang harus ditambahkan ke DNS domain.

Gunakan sertifkat SSL Domain Validated (DV) apabila yang dibutuhkan hanya enkripsi saja.

Organization Validated (OV)

Sertifikat SSL Organization Validated (OV) direkomendasi untuk bisnis online yang ingin informasi perusahaannya ditampilkan di dalam sertifikat SSL. Nama perusahaan yang muncul di dalam sertifikat SSL dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan. Penerbitan Sertifikat SSL OV membutuhkan verifikasi sebagai berikut:
  1. Validasi domain, seperti yang diperlukan di SSL Domain Validated (DV) dan informasi whois domain tidak disembunyikan.
  2. Verfikasi identitas,  dibutuhkan dokumen perusahan seperti (NIB/SIUP/TDP/Surat Keputusan Kemenkumham) dan dokumen terkait alamat perusahaan (tagihan listrik, tagihan telepon, tagihan air, dll).
  3. Validasi melalui telepon, Certificate authority (penerbit sertifikat) akan menghubungi nomor telepon Anda. Namun nomor telepon yang digunakan harus sesuai dengan kriteria berikut:
    • Harus terdaftar di database pihak ketiga (seperti Yellow Pages)
    • Harus sudah ditambahkan ke dalam database pemerintah
    • Harus tertera di dalam dokumen pemerintah (SIUP/NIB)

Gunakan sertifkat SSL Domain Validated (DV) bila ingin menampilkan informasi perusahaan di dalam sertifikat.

Extended Validated (EV)

Sertifikat SSL Extended Validated (EV) menampilkan nama perusahaan di samping URL, yang dapat menggunakan sertifikat SSL EV hanya perusahaan dan pemerintahan. Penerbitan Sertifikat SSL EV membutuhkan verifikasi sebagai berikut:
  1. Validasi domain:
    • seperti yang diperlukan di SSL Domain Validated (DV)
    • informasi whois domain tidak disembunyikan (harus selalu terbuka)
    • informasi whois domain harus sama dengan informasi di dokumen perusahaan
    • nomor telepon di dalam whois akan dihubungi untuk keperluan verifikasi
    • domain yang digunakan harus dibawah kelola ICANN atau IANA (seperti .com, .net, .org, .id)
  2. Verfikasi identitas, dibutuhkan dokumen perusahan seperti (NIB/SIUP/TDP/Surat Keputusan Kemenkumham) dan dokumen terkait alamat perusahaan (tagihan listrik, tagihan telepon, tagihan air, dll).
  3. Validasi melalui telepon, Certificate authority (penerbit sertifikat) akan menghubungi nomor telepon Anda. Namun nomor telepon yang digunakan harus sesuai dengan kriteria berikut:
    • Harus terdaftar di database pihak ketiga
    • Harus sudah ditambahkan ke dalam atabase pemerintah
    • Harus tertera di dalam dokumen pemerintah (SIUP/NIB)

Gunakan sertifkat SSL Extended Validated (EV) bila ingin menampilkan informasi perusahaan di URL browser (green bar).